PENGANTAR KEARSIPAN
Mata
kuliah Pengantar Kearsipan mencakup kajian-kajian teoritis kearsipan yang
bertujuan membekali mahasiswa agar memiliki
kemampuan memahami konsep dasar
ilmu kearsipan, tipologi arsip, siklus
hidup arsip, pengorganisasian dan prinsip kearsipan. Selanjutnya mata kuliah
ini juga membangun fondasi pemahaman mahasiswa terhadap records management, archives
administration, records continuum,
serta dasar etik
profesi kearsipan
PENGANTAR ILMU MANAJEMEN
Mata kuliah Manajemen dan Organisasi merupakan mata kuliah yang bersifat wajib, dengan kata lain mahasiswa dapat dinyatakan lulus program studi hanya apabila mata kuliah ini sudah lulus. Oleh karena itu materi yang diberikan merupakan materi pengantar dan dasar-dasar untuk memahami teori manajemen secara lebih mendalam. Perkuliahan ini akan berjalan 14 kali pertemuan dengan 14 topik bahasan. Enam pertemuan awal sebelum ujian tengah semester akan berfokus pada Manajemen dan Organisasi, mulai dari pengertian manajemen, paradigma manajemen, budaya organisasi dan dinamika kelompok dalam organisasi. Sementara itu enam pertemuan setelah ujian tengah semester akan berfokus pada studi kasus dalam praktik manajemen, mulai dari perencanaan, pengorganisasian, controling dan dinamika kepemimpinan.
PENGANTAR KEARSIPAN
Mata kuliah Pengantar Kearsipan mencakup kajian-kajian teoritis kearsipan yang bertujuan membekali mahasiswa agar memiliki kemampuan memahami konsep dasar ilmu kearsipan, tipologi arsip, siklus hidup arsip, pengorganisasian dan prinsip kearsipan. Selanjutnya mata kuliah ini juga membangun fondasi pemahaman mahasiswa terhadap records management, archives administration, records continuum, serta etik dan profesin kearsipan.
Standarisasi dan Kebijakan Kearsipan
Mata kuliah Standarisasi dan Kebijakan Kearsipan (SVAI214107/2 SKS) merupakan mata kuliah wajib Program Studi Sarjana Terapan Pengelolaan Arsip dan Rekaman Informasi, Departemen Bahasa, Seni dan Manajemen Budaya, Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada, sesuai dengan kurikulum tahun 2019. Secara umum, mata kuliah Standarisasi dan Kebijakan Kearsipan merupakan dasar pengetahuan dalam memahami, standar dan kebijakan Kearsipan yang diterapkan baik secara nasional maupun iternasional. Materi pembahasan dalam matakuliah ini meliputi pengantar standardisasi dan kebijakan Kearsipan; konsep standardisasi Kearsipan; konsep kebijakan Kearsipan; standandarisasi dan kebijakan Kearsipan nasional; standar manajemen arsip dinamis; standar sistem Kearsipan dan standar manajemen arsip statis.