Search results: 1256
Psikologi Perkembangan Kognisi
Mata kuliah ini merupakan mata kuliah yang mempelajari perkembangan kognitif individu sepanjang rentang kehidupan. Pembahasan dan kajian tentang perkembangan kognitif mencakup pemahaman tentang perkembangan manusia pada umumnya, penelitian di bidang perkembangan kognitif serta berbagai model perkembangan kognitif dan penerapannya.
Aktivitas yang dilakukan dalam perkuliahan bersifat interaktif. Dengan demikian, di samping perkuliahan yang menggunakan metode ceramah, mahasiswa juga akan melakukan presentasi atas kajian yang dilakukan serta mampu mengkritisi penelitian-penelitian perkembangan kognitif yang telah dipublikasikan. Di akhir kuliah diharapkan mahasiswa dapat mempunyai gambaran perkembangan kognitif individu sepanjang rentang hidup dan hal-hal yang mempengaruhinya, serta mampu menggunakan hasil kajian untuk merespon masalah perkembangan kognitif sepanjang rentang hidup manusia dalam konteks Indonesia.
Psikologi Pernikahan
Mata kuliah Psikologi Pernikahan merupakan mata kuliah yang diselenggarakan pada semester genap 2018/2019.
Pada mata kuliah ini akan dibahas 11 topik yang berkaitan dengan pernikahan dan persiapan pernikahan. Topik-topik tersebut antara lain:
- Teori Keluarga
- Ketahanan Keluarga
- Tujuan, Komitmen dan Komunikasi dalam Pernikahan
- Cinta dan Intimasi
- Konflik dan Resolusi Konflik
- Tahap dan Tugas Perkembangan Keluarga
- Dinamika Keluarga
- Gender, Power dan Ketahanan Keluarga
- Pengasuhan (Parenting)
- Upaya Penguatan Keluarga: Pencegahan
- Upaya Penguatan Keluarga: Bantuan Profesional
Psikologi Pernikahan Gelombang 3
Mata Psikologi Pernikahan merupakan mata kuliah dari yang diselenggarakan oleh Center for Public Mental Health Fakultas Psikologi UGM.
Pada mata kuliah ini akan dibahas 11 topik yang berkaitan dengan pernikahan dan persiapan pernikahan. Topik-topik tersebut antara lain:
- Teori Keluarga
- Ketahanan Keluarga
- Tujuan, Komitmen dan Komunikasi dalam Pernikahan
- Cinta dan Intimasi
- Konflik dan Resolusi Konflik
- Tahap dan Tugas Perkembangan Keluarga
- Dinamika Keluarga
- Gender, Power dan Ketahanan Keluarga
- Pengasuhan (Parenting)
- Upaya Penguatan Keluarga: Pencegahan
- Upaya Penguatan Keluarga: Bantuan Profesional
psikologi sosial pembangunan
membahas oerilaku masyarakat
PSIKOLOGI SOSIAL untuk pertanian
Psikologi, Agama, dan Spiritualitas
Matakuliah Psikologi Agama dan Spiritualitas mempelajari tentang perilaku relijius individu, baik di setting personal maupun kultural/institusional, dari perspektif psikologi. Mata Kuliah ini menekankan proses dan dinamika psikologis yang mendasari perilaku relijius yang tampak (misalnya sholat, pergi ke gereja) dan yang tidak tampak (misalnya keyakinan dan perasaan relijius). Juga mendiskusikan berbagai bentuk pengalaman spiritual. Selain itu, dalam MK ini bertujuan untuk memahami berbagai konsep dan teori yang terkait dengan religiusitas dan spiritualitas. Tujuan ini dicapai melalui proses kuliah, review dan presentasi jurnal, serta mini riset.