NURSING SKILLS 2 PROGRAM RPL FKKMK UGM 2025

Praktik keterampilan keperawatan merupakan strategi pembelajaran untuk mempersiapkan mahasiswa supaya terampil dalam melakukan komunikasi maupun tindakan keperawatan selama jenjang pendidikan sarjana dan sebelum memasuki pendidikan profesi ners. Praktek keterampilan keperawatan semester dua ini memiliki bobot 3 SKS, diberikan kepada mahasiswa Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) tingkat semester genap dengan fokus keterampilan meliputi: Resusitasi Jantung Paru (RJP), Pemasangan infusBalut bidai, Manajemen Halusinasi, Perekaman EKG , dan Pemasangan Kateter. 

Pelaksanaan praktik keterampilan keperawatan menggunakan pendekatan Student Centered-Learning secara luring. Kuliah pengantar keterampilan keperawatan diberikan secara luring meggunakan metode asinkron dan sinkron. Kegiatan simulasi/praktik diberikan dengan dipandu oleh instruktrur.


Teacher: Shinta Wibawa