2023.2 Matematika Teknik 2 IK2BB

Mata kuliah Matematika Teknik 2 merupakan mata kuliah lanjutan dari mata kuliah Matematika Teknik 1 pada semester sebelumnya yang secara umum mempelajari matematika dasar yang dibutuhkan pada bidang Teknik untuk jenjang sarjana terapan. Mata kuliah ini terdiri dari materi terkait, metode turunan fungsi aljabar (fungsi biasa, fungsi berparameter, fungsi implisit, fungsi logaritma) yang diajarkan dalam tujuh pertemuan sebelum UTS. Tujuh pertemuan berikutnya berisi materi terkait metode integral (integral parsial, integral untuk menghitung area di bawah kurva, integral untuk menghitung volume, dsb) dan pembahasan tentang penyelesaian terhadap ordinary differential equation (ODE) dan parsial differential equation (PDE)