PNE20192102-Ekonomi Pertanian

Ekonomi pertanian (PNE20192102) merupakan mata kuliah wajib bagi mahasiswa Program Studi Ekonomi Pertanian dan Agribisnis (EPA) pada semester 3. Mata kuliah ini memberikan informasi dan tambahan pengetahuan serta keterampilan bagi mahasiswa mengenai aspek-aspek di dalam ekonomi pertanian Secara lebih spesifik, pada kuliah ini, mahasiswa belajar mengenai ciri pertanian di indonesia, peranan pertanian dalam perekonomian di Indonesia, teori biaya, prinsip-prinsip ekonomi pertanian, supply and demand, tataniaga hasil pertanian, pembangunan pertanian, peran pemerintah dalam pembangunan pertanian, isu-isu lingkungan dan dampaknya terhadap pertanian, dan persoalan ekonomi makro.