Statistik Ilmu Sosial
Mata kuliah Statistik Ilmu Sosial merupakan mata kuliah wajib bagi mahasiswa Program Studi Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian. Mata kuliah ini memiliki peranan yang sangat penting dalam tugas akhir yaitu pembuatan skripsi. Mahasiswa dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilannya dalam menentukan analisis dalam penelitian kuantitatif. Mahasiswa diharapkan dapat menganalisis hasil penelitian dan menginterpretasikan data. Dalam mata kuliah ini, mahasiswa selalu menggunakan software SPSS dan Smart-PLS untuk materi SEM.