Desain Rumah Tinggal 2023

Ruang untuk tinggal adalah satu dari tiga kebutuhan pokok manusia. Belum terpenuhinya ruang tinggal adalah salah satu masalah utama perumahan dan permukiman di Indonesia. Hal tersebut diperparah oleh keterbatasan sumber daya yang dimiliki oleh pengguna. Keterbatasan sumber daya membuat akses terhadap ruang juga terbatas, termasuk ruang-ruang pada rumah tinggal. Optimasi ruang tinggal merupakan salah satu solusi yang bisa ditawarkan untuk menjembatani antara kebutuhan dan pasokan dengan mempertimbangkan keterbatasan yang dimiliki pengguna.

Mata kuliah desain ruang tinggal merupakan kolaborasi antara Fakultas Teknik UGM dengan pihak lain, yaitu Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Jawa III, serta pihak swasta yang memiliki kepedulian terhadap rumah tinggal sederhana melalui Klinik Rumah Swadaya. Melalui mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan untuk merancang ruang tinggal secara optimal, memahami peraturan bangunan terkait, mengetahui proses Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) melalui Sistem Informasi Manajemen Bangunan gedung (SIMBG), dan melakukan presentasi rancangan.